Semua orang tau kalau Bali memang terkenal dengan pantainya yang indah. Tapi pertanyaannya – dari semua pantai di Bali – yang mana sih yang paling bagus, tidak terlalu ramai, dan enak untuk berenang?

Dari pengalaman saya yang pernah tinggal setahun di Bali, ada beberapa pantai favorit yang pengen saya rekomendasikan ke kamu.

Cek 11 rekomendasi pantai terindah di Bali, bahkan beberapa masih tersembunyi!

1. Pantai Balangan, pantai pasir putih di Bali dengan warna air turquoise

Pantai ini terletak di bawah bukit karang dan cukup terkenal bagi kalangan peselancar.

Kamu bisa bersantai sambil menikmati suara deburan ombak.

Saya pribadi lebih suka jemuran di sisi kanan pantai karena ombaknya lebih tenang sehingga lebih cocok untuk berenang.

Airnya berwarna biru kehijauan, indah sekali!

Ketika saya kesana, ada beberapa pasangan yang melakukan foto pre-wedding – sepertinya pantai di Bali ini lumayan terkenal juga sebagai spot romantis untuk berfoto.

Dimana? Barat daya Bali

Kenapa saya suka? Pas kesana asik aja untuk berenang

Cek harga rental mobil atau harga sewa motor di Bali melalui Klook! 

pantai balangan di bali
Pantai Balangan

2. Pantai Tegal Wangi

Pantai Tegal Wangi adalah salah satu pantai di Bali yang tidak banyak diketahui oleh orang. 

Ketika saya kesana pantai ini sepi, jumlah pengunjungnya bisa dihitung dengan jari.

Bagian unik dari pantai ini adalah batu dinding karangnya yang memanjakan mata.

Kadang-kadang gulungan ombak menghantam tepian karang.

Sayangnya Pantai Tegal Wangi agak sulit diakses ketika airnya lagi pasang.

Jadi kalau pas kamu datang airnya surut, berarti kamu beruntung.

Perhatikan kadang-kadang muncul jacuzzi alami. Ada juga bagian seperti gua di sepanjang pinggir pantai.

Sebagai inspirasi, kamu bisa cari aja di instagram dengan hashtag Tegal Wangi.

Banyak foto-foto bagus yang akan muncul. Sebaiknya berkunjung sekarang sebelum makin ramai.

Dimana? Barat daya Bali

Kenapa saya suka? Bentuk batu karangnya yang unik

Baca juga: Panduan Lengkap Liburan ke Pulau Weh Sabang

pantai tegal wangi di bali
Pantai Tegal Wangi

3. Pantai Melasti, cocok buat santai-santai

Dari semua pantai di bagian Selatan Bali yang saya sebutkan di sini, mungkin Pantai Melasti adalah yang paling ramai dikunjungi.

Masih oke sih kalau dibandingkan dengan pantai lain seperti Pantai Pandawa.

Kilauan air lautnya menggoda, bikin mau lompat rasanya.

Pemandangan dari atas tebing melihat hamparan laut yang luas, ditambah dengan titik warna warni yang berupa payung pantai, memukau siapa saja!

Pantai Melasti siap menjadi objek wisata pantai di Bali selanjutnya.

Jalannya sudah dibangun dengan memotong bagian tebing.

Jangan kaget ketika berpapasan dengan calon pengantin yang berfoto dengan mobil vintage.

Bagaimana pun, saya tetap suka mengajak teman saya main ke Pantai Melasti.

Dimana? Tenggara Bali

Kenapa saya suka? Warna air lautnya yang bening dan biru, juga pemandangan dari atas

Baca juga: 10 Hal yang Bisa Kamu Lakukan di Pulau Togean 

pantai melasti
Pantai Melasti

4. Pantai Pura Geger, enak banget di sini sepi

Pantai favorit saya selanjutnya adalah Pura Geger.

Kalau lagi malas motoran jauh ke pantai di bagian selatan, saya stop di Pantai Pura Geger saja.

Letaknya masih di sekitar area Nusa Dua.

Yep, pada tau kan kalau Nusa Dua itu lebih ke area resort mewah.

Tapi pas sampai di pantai ini, tidak ada restoran mewah maupun kursi untuk berjemur.

Pantai Pura Geger hampir sama sekali tidak tersentuh.

Biasanya turis mengunjungi Pantai Geger yang terletak masih di satu garis pantai tapi berbeda.

Pantai Pura Geger lebih tersembunyi, makanya tidak banyak yang datang kesini.

Cara datang ke sini, bisa cari aja di google maps dan masukkan tujuan Pura Geger (tanpa kata pantai).

Nah, di sini memang ada puranya juga. Jadi kalau mau cari pantai di Bali yang sepi, ke Pura Geger aja!

Dimana? Tenggara Bali

Kenapa saya suka? Pantai pasir putih yang tidak jauh dari pusat wisata Bali

Baca juga: Tips Work from Bali (WFB): Berapa Biaya Yang Harus Dikeluarkan?

pantai pura geger
Pantai Pura Geger

5. Pantai Green Bowl

Sebuah pantai kecil yang tersembunyi, Pantai Green Bowl kurang cocok sebagai tujuan turis ramai karena kamu harus menuruni tangga yang cukup terjal.

Biasanya yang tidak fit pasti akan ngos-ngosan menaiki tangga pas pulangnya.

Ada juga yang suka karena jalurnya lebih menantang.

Pantainya berpasir putih, namun tekstur pasirnya agak kasar.

Air lautnya biru cakep, cocok untuk berenang.

Di Pantai Green Bowl tidak perlu lagi sewa payung mahal-mahal, soalnya ada goa alami untuk tempat berteduh.

Satu hal yang kurang mengenakkan di pantai ini, ada ibu-ibu yang menjual gelang atau menawarkan jasa pijat.

Kadang mereka bisa sedikit maksa.

Saran saya, cuekkin saja kalau memang tidak perlu.

Nikmati keindahan pantai ini dan seru-seruan berenang.

Dimana? Tenggara Bali

Kenapa saya suka? Pantainya masih alami, ada juga goa untuk berteduh

Baca juga: Ikutan Trip ke Pulau Peucang, Ujung Kulon

pantai green bowl
Pantai Green Bowl

6. Pantai Nyang Nyang, pantai di Bali yang masih liar!

Mudah-mudahan pantai ini tetap sama seperti sekarang.

Pantai Nyang Nyang mungkin adalah satu-satunya pantai di Bali bagian Selatan yang masih terasa liar dan terpencil.

Kamu harus berjalan menuruni bukit yang masih dikelilingi pohon-pohon seperti di hutan.

Lamanya sekitar 20 menit untuk sampai ke Pantai Nyang Nyang.

Garis pantai yang panjang akan menyambut kamu.

Karena pantainya luas, kamu tidak perlu berdesak-desakkan dengan orang lain.

Cukup cari spot yang enak dan duduk bersama teman-teman kamu saja.

Yang menarik perhatian lagi, ada sebuah kapal yang sudah rusak di tepi pantai dan dicat dengan lukisan grafiti.

Kalau kamu memang mau nyari pantai yang tersembunyi dan sepi, wajib datang ke Pantai Nyang Nyang.

Oh ya, baca juga artikel saya tentang air terjun terindah di Bali yang recommended untuk kamu kunjungi ketika berada di Bali.

Dimana? Tenggara Bali

Kenapa saya suka? Garis pantai yang panjang dan terpencil

Baca juga: Serunya Melihat Komodo dengan Live on Board, Labuan Bajo

Pantai Nyang Nyang di Bali
Kapal terbengkalai di Pantai Nyang Nyang

7. Pantai Sanur, seru buat lihat sunrise

Dulunya Pantai Sanur memang terkenal sebagai objek wisata yang sangat terkenal di Bali.

Sekarang trend-nya sudah berubah.

Pada lari ke Pantai Seminyak atau Canggu.

Yang liburan ke Pantai Sanur biasanya lebih ke wisatawan asing yang berumur atau penduduk lokal Bali.

Sebagai morning person, saya suka dengan Pantai Sanur.

Matahari terbit dari sini bagus sekali.

Pas cerah bisa lihat Gunung Agung dari jauh. Ombaknya juga sangat menenangkan.

Lebih tepatnya saya suka dengan Pantai Karang.

Setiap jam 7.30 pagi saya ikutan yoga di pantai yang gratis!

Di hari-hari tertentu kamu bisa melihat nelayan dengan topi runcingnya berdiri di laut ketika air sedang surut.

Dengan santainya mereka menunggu sampai dapat menangkap ikan.

Di Pantai Sanur juga ada jalur bagi pejalan kaki. Dimulai dari Pantai Matahari Terbit melewati beberapa pantai lain sampai ujungnya di Pantai Mertasari.

Totalnya 6 km, mirip seperti salah satu destinasi wisata di Sydney yang bernama Bondi – Coogee Walk.

Ohya, di Pantai Sanur biasanya ada yang jualan jajanan lumpia goreng, favorit saya.

Dimana? Timur Bali

Kenapa saya suka? Jalur pejalan kaki di sepanjang pantai, pemandangan Gunung Agung di pagi hari dan juga suasana pantai yang tenang

Baca juga: Panduan Lengkap Wisata Pulau Wakatobi, Sulawesi Tenggara

pantai sanur
Antara Pantai Karang dan Pantai Watu Jimbar, Sanur

8. Pantai Kelingking di Nusa Penida 

Pemandangan yang luar biasa dari atas bukit, serta formasi batu yang sangat unik, Pantai Kelingking akhir-akhir sering kelihatan di media sosial.

Pantai ini memiliki karakter yang unik, sekali lihat gambar pasti pada tau kalau pantai ini adalah Pantai Kelingking yang terletak di Nusa Penida.

Turun kebawah harus hati-hati karena jalurnya cukup terjal dan menantang.

Setelah sampai di pantai, kamu akan disambut dengan pasir putih yang indah, benar-benar salah satu pantai terindah di Bali kalau menurut saya.

Untuk mengunjungi Nusa Penida, kamu bisa naik kapal dari Sanur menuju Nusa Penida, bisa beli tiketnya di sini atau bisa juga ikutan day tour dari Bali.

Dimana? Pulau Nusa Penida

Kenapa saya suka? Pemandangan yang luar biasa dan unik

Baca juga: Wisata Pulau Derawan, Maratua, Kakaban, dan Sangalaki

pantai kelingking nusa penida
Pantai Kelingking

9. Pantai Bias Tugel, pantai anti-mainstream di timur Bali

Saya tidak sengaja ketemu Pantai Bias Tugel ketika sedang dalam perjalanan menuju Amed.

Bisa dibilang pantai di Bali ini cukup terpencil.

Saya memang tidak berencana, bahkan tidak tau tentang Pantai Bias Tugel.

Ketemunya dari Google Maps.

Saya langsung terpesona dengan pantai ini.

Pasirnya yang sehalus tepung berpadu sempurna dengan birunya air laut.

Saya sampai tidak percaya kalau saya belum pernah mendengar tentang pantai ini.

Di sepanjang pantai ada warung yang berjualan.

Menariknya lagi, pantai ini letaknya tidak jauh dari Pelabuhan Padang Bai.

Sesekali terlihat kapal yang berangkat maupun berlabuh.

Walaupun dekat pelabuhan pantai ini bersih sekali. Airnya juga bening, membuat saya makin kaget.

Berenang di Pantai Bias Tugel juga asik, tapi hati-hati saja semakin sore ombaknya semakin gede.

Dimana? Timur Laut Bali

Kenapa saya suka? Rasanya senang tiba-tiba menemukan pantai yang indah

Baca juga: Liburan ke Pulau Karimunjawa, Mending Ikut Open Trip Atau Sendiri?

pantai bias tugel
Pantai Bias Tugel

10. Pantai Berawa, bisa sambil belajar surfing

Pantai Berawa terletak di area yang bernama Canggu, mungkin tidak asing lagi ya dengan nama ini.

Ya, Canggu adalah salah satu area yang semakin hits di Bali.

Banyak anak muda, terutama turis asing yang menyebut diri mereka sebagai digital nomad  tinggal di Canggu.

Nyari apa aja pasti ada di sini, dari papan selancar, healthy bowl, sawah, dan kehidupan malam.

Dibandingkan dengan Kuta atau Seminyak, biaya hidupnya mungkin lebih murah di Canggu. Suasananya juga asik.

Sebenarnya pantai yang saya suka bernama “Hidden Beach”.

Pantai tersembunyi ini berada di antara Pantai Berawa dan Pantai Perancak.

Tiap Minggu pasti saya datang, duduk di salah satu bar yang menghadap langsung ke laut, pesan kelapa seharga 25ribu, kemudian leyeh-leyeh di bean bag. Hidup itu indah!

Tapi sayangnya terakhir saya ke sana lagi ada konstruksi.

Beberapa bar juga sudah tutup, mungkin mau dibangun beach club atau vila, saya kurang tau.

Dimana? Barat Bali

Kenapa saya suka? Bisa santai di bean bag gratis hanya dengan memesan bir atau air kelapa murah

Baca juga: Pengalaman Backpackeran ke Belitung Hemat!

pantai berawa di bali
Hidden Beach dekat Pantai Berawa

11. Pantai Batu Belig, nongkrong sambil lihat sunset! 

Pantai Batu Belig mungkin adalah pantai di Bali yang paling sering saya datangi.

Ini lebih ke favorit pribadi saya karena sebenarnya pantainya biasa saja.

Pasirnya hitam juga tidak terlalu bersih. Tapi yang paling saya suka adalah matahari terbenamnya.

Saya suka datang sore hari ke bar yang bernama 707 Beach Berm, duduk di bean bag dan menunggu matahari terbenam sambil mendengar musik techno.

Ketika langit berubah keemasan, kadang berwarna merah muda, perlahan matahari turun, saat itulah semua warna menyatu dengan gulungan ombak membuat saya makin bersyukur dengan ciptaan Tuhan.

Hari Minggu adalah hari favorit saya datang ke Pantai Batu Belig. Ada DJ, lagunya asik.

Ketika matahari hilang dan langit sudah gelap, ada beberapa orang yang tetap menari di dance floor kecil di bar.

Dimana? Barat Bali

Kenapa saya suka? Sunset-nya yang indah, good vibes, harga minuman murah, di Hari Minggu musiknya asik

pantai batu belig
Bar favorit saya di Pantai Batu Belig

Itulah 11 rekomendasi pantai terindah di Bali favorit saya. Sudah pernah ke pantai yang saya sebutkan?

Atau ada pantai lain yang kamu suka yang bisa direkomendasiin? Comment ya di bawah!

 

 

3 Replies to “11 Pantai Terindah di Bali, Beberapa Masih Tersembunyi!”

  1. I visited Tegalwangi Beach it is very beautiful place to visit. Thank you for posting. I hope keep posting.

  2. Ke Bali udah beberapa kali tapi belum pernah eksplor pantai-pantainya… Semoga bisa jalan-jalan lebih lama lagi ke Bali bareng keluarga..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *