Buat kamu yang pengen jalan-jalan ke Singapura, yuk cek itinerary ini sebagai referensi!

Idealnya sih kalau pengen main ke Singapura sekitar 4 hari, ya.

Itinerary di bawah ini bisa kamu sesuaikan lagi dengan waktu dan juga preferensi kamu!

Jalan-jalan ke Singapura perlu visa?

Untuk main ke Singapura ga perlu visa kok! Sebagai warga negara Indonesia kita dapat bebas visa untuk berkunjung ke Singapura selama 30 hari.

Sebelum mendarat, kamu harus isi health declaration form secara online (maks 72 jam sebelum kedatangan).

Nah, kalau udah isi sekarang paspor Indonesia udah bisa menggunakan autogate untuk proses imigrasi – tinggal scan paspor dan ambil foto udah deh!

Berapa biaya yang dibutuhkan untuk liburan ke Singapura?

Soal budget, tergantung jumlah hari dan style traveling masing-masing ya.

Standarnya sih harga tiket pesawat dari Jakarta – Singapura PP di sekitar Rp 1,5juta – 2juta.

Kalau ada promo tentunya harga tiket pesawat bisa lebih murah.

Sisanya tergantung pengeluaran kamu untuk akomodasi, makan, dan lain-lain.

Akomodasi 

  • Hostel / dormitory room = SGD 30 – 50 / malam
  • Budget hotel = SGD 100 – 150 / malam
  • Hotel berbintang = SGD 200 ++ / malam

Makan

  • Hawker center = SGD 6 – 7 per meal
  • Mall = SGD 10 ++ per meal
  • Cafe / restoran = SGD 15 – 30 per meal

Transportasi 

  • Bus / MRT = SGD 1 – 2
  • Grab = SGD 10 ++

Ada banyak atraksi wisata di Singapura yang bisa kamu datengi secara GRATIS

Cuma kalau travelingnya bareng keluarga biasa pengen main ke Universal Studio atau Cloud Forest harus bayar tiket masuk dan harganya tahu sendiri lumayan ya.

Kamu bisa beli tiket secara online melalui Klook, kadang harganya lebih murah juga dan ga perlu ngantri lagi.

Klook.com

Rekomendasi hotel di Singapura

Soal akomodasi, memang di Singapura serba mahal dan sempit lagi! Enaknya sih cari hotel dekat MRT biar gampang kemana-mana.

Tapi, transportasi umum di kota ini bagus kok, tetap ada halte bus. Biasanya pada suka nyari hotel dekat Lavender karena lokasinya yang strategis.

Beberapa rekomendasi hotel di sekitaran Lavender: 

Masing-masing hotel di atas punya chain di lokasi yang berbeda kok, jadi kamu bisa cek aja sesuai dengan preferensi lokasi yang diinginkan.

Itinerary liburan ke Singapura 4 hari 3 malam

Cek contoh itinerary di bawah ini untuk jalan-jalan ke Singapura:

Day 1 – Eskplor area kota dan Marina Bay

Pagi hari: Sebelum mulai eksplor, isi dulu perut dengan sarapan ala lokal yaitu kaya toast set.

Cari aja deket penginapan kamu, pasti ada deh tempat buat sarapan kaya toast – di hawker center atau chain-chain kaya toast seperti ToastBox, Ya Kun Kaya Toast, atau Fun Toast.

Makan sampai kenyang ya, karena hari ini kita bakal jalan kaki seharian! (kalau travelingnya bareng anak-anak / lansia bisa naik bus atau MRT)

Spot pertama yang bakal kita datangi yaitu Little India. 

Kamu bisa menyaksikan kegiatan orang-orang lokal di pagi hari – ada yang jualan bunga, ibu-ibu yang lagi belanja dengan pakaian sari, bapak-bapak lagi ngobrol di kedai kopi.

Kalau pagi mungkin belum terlalu ramai, tapi biasanya agak siangan area ini penuh dengan orang-orang yang beraktivitas.

Beberapa atraksi wisata di Little India yang terkenal ada House of Tan Teng Niah dan Sri Veeramakaliamman Temple.

Coba deh hunting mural-mural untuk spot foto Instagrammable di sekitar Little India.

Cek di sini buat spot-spot menarik lainnya di sekitar Little India.

House of Tan Teng Niah
itinerary liburan ke singapura

Setelah puas keliling Little India, kamu bisa melanjutkan perjalanan ke area Kampong Glam.

Jalan-jalan ke Singapura ga bakal lengkap kalau engga eksplor area ini.

Spot- spot yang menarik di sekitar Kampong Glam ada:

  • Sultan Mosque – masjid terbesar di Singapura dengan kubah emas yang indah.
  • Arab Street – restoran ala-ala timur tengah, toko oleh-oleh, kalau kangen nasi padang juga ada restonya.
  • Haji Lane – ada banyak mural – mural keren, kalau weekend malam-malam juga seru ada live music.
  • Malay Heritage Center – belajar sejarah komunitas Orang Melayu di Singapura.

sultan mosque singapore

Itinerary selanjutnya yaitu area Bugis – banyak yang suka ke sini buat belanja.

Di sini ada tiga pusat perbelanjaan yaitu Bugis Junction, Bugis +, dan Bugis Street.

Biasa sih saya numpang lewat aja ya karena engga hobi belanja, hehe.

Tapi kalau kamu laper bisa nyari makan di sekitar sini juga.

Untuk eskplor area Little India, Kampong Glam, dan Bugis kurang lebih memakan waktu sekitar 2 jam.

itinerary liburan ke Singapore
Kurang lebih ini rute di itinerary hari 1

Kamu bisa balik penginapan buat istirahat dulu terus agak sorean lanjut lagi, tapi kalau engga capek yuk kita lanjut jalan lagi!

Nah, sekarang kita bakal eksplor area-area yang nuansanya tuh ala-ala kolonial, jadi rasanya kayak di Eropa (cuacanya sih beda ya, panas banget di Singapur, haha).

Sekitar 10 menit jalan kaki dari Bugis kamu bakal sampai di CHIJMES. 

Dulunya area ini merupakan sebuah biara, tetapi sekarang fungsinya udah diubah jadi multi-function hall dan juga restoran.

Boleh lah stop di sini bentar untuk foto-foto.

chijmes singapore
jalan jalan di singapura

Lanjut ke area City Hall untuk melihat St. Andrew’s Cathedral kemudian jalan ke area National Gallery Singapore.

Kalau kamu suka karya-karya seni boleh banget mampir ke National Gallery Singapore.

Di dalamnya ada banyak karya-karya seniman dari negara-negara tetangga, termasuk Indonesia.

Dari sini udah deket ke area Marina Bay kok, jadi lanjut aja terus jalan dan ngelewati spot-spot seperti:

  • Former Supreme Court
  • Parliament House
  • The Art House
  • Victoria Concert Hall
  • Asian Civilisations Museum
  • Statue of Sir Stamford Raffless
  • Anderson Bridge
  • Fullerton Hotel

Sampai akhirnya kamu sampai ke Patung Merlion. Seru banget kan jalan-jalan sambil mengaggumi bangunan kolonial di Singapura!

Masih kuat jalan lagi ga ya?

Kalau masih kuat kita lanjut jalan lagi ya ke Marina Bay Sands, kalau engga kuat silahkan naik transportasi umum (bisa cek Google Maps langsung).

Dari Patung Merlion bebas sih mau ambil arah ke kanan atau ke kiri buat sampai ke Marina Bay Sands.

Lebih seru sih lewat jalur kiri karena kamu akan melewati:

  • Jubilee Bridge
  • Esplanade
  • Helix Bridge

Nah, kamu bisa jalan-jalan di dalam mall-nya, bisa juga main ke ArtScience Museum, atau naik ke Skypark Observation Deck untuk melihat view kota Singapura.

tempat wisata singapura

Dari Marina Bay Sands (MBS) ada akses langsung buat ke Gardens by the Bay – bisa lewat tunnel MRT bisa juga lewat jembatan di hotelnya (bisa tanya aja bagian informasi di mall-nya kalau kurang jelas).

Kalau kamu masih ada waktu bisa mampir ke Cloud Forest, Flower Dome, atau Floral Fantasy yang ada di Gardens by The Bay.

Alternatif lain bisa jalan-jalan di sekitar tamannya aja kok sambil menunggu pertunjukkan lampu Gardens by the Bay yang diadakan jam 7.45 dan 8.45 malam.

Setelah menonton pertunjukkan lampu, kalau belum capek bisa balik lagi ke area Marina Bay soalnya view malamnya lebih cakep!

Kamu bisa lihat pertunjukan lampu lain yang bernama Spectra – A Light & Water Show dengan jadwal 8 dan 9 malam (Minggu – Kamis) dan 8, 9, 10 malam (Jumat – Sabtu).

Saatnya kembali ke hotel untuk beristirahat.

cloud forest singapura

Day 2 – Pulau Sentosa

Ada 2 opsi yang bisa kamu pilih untuk itinerary hari kedua di Singapura:

Opsi 1: Main seharian di Pulau Sentosa 

Biasanya kalau liburan bareng keluarga atau pasangan pengen main ke Universal Studio Singapore yang ada di Pulau Sentosa.

Kamu harus ke Vivo City (Harbourfront MRT) dulu kemudian naik train ke Sentosa Island.

Di Sentosa ada banyak banget atraksi lain selain Universal Studio seperti SEA Life Aquarium, Madamme Tussauds, kamu juga bisa main ke pantai-pantainya (Palawan Beach dan Tanjong Beach).

Klook.com

Kamu bisa baca artikel yang pernah saya tulis tentang atraksi wisata apa saja yang ada di Pulau Sentosa.

Sorenya kamu bisa jalan-jalan di Vivo City atau ke area Tanjong Pagar / Chinatown untuk nyari makan.

Opsi 2: Mount Faber dan eksplor kota lagi 

Pagi-pagi kamu bisa naik MRT ke Harboufront Station (sama kayak kalau mau ke Vivo City) untuk trekking ke Mount Faber. Ikuti aja sign “Marang Trail”. 

Trekking-nya gampang kok. Di sini ada spot instagrammable juga yang bernama Henderson Waves. 

mount faber
Di dekat Handersen Waves

Setelah itu kamu bisa naik MRT ke area Tanjong Pagar untuk sarapan.

Di area ini ada banyak cafe, malam-malam juga banyak restoran and bar.

Kamu bisa foto-foto di sekitar Potato Head dan juga Ann Siang Hill.

Dari area Tanjong Pagar udah deket juga ke Chinatown.

Jalan-jalan di Chinatown Street Market seru juga kok, ada banyak toko yang jualan oleh-oleh.

Jangan lupa mampir ke Buddha Tooth Relic Temple – katanya di kuil ini ada gigi asli Sang Buddha.

Sore atau malamnya kamu bisa dinner di Lau Pa Sat.

mural di chinatown singapura
Mural di Chinatown

Day 3 – Fort Canning – Orchard Road

Setalah dua hari full jalan-jalan eksplor kota Singapura, itinerary hari ini bakal lebih santai.

Kamu bisa start pagi atau agak siangan juga gapapa.

Hari ini kita akan jalan santai di Fort Canning, tapi sebelumnya kita mampir dulu ke Central Fire Station dan Old Hill Street Police Station untuk foto-foto.

tempat instagrammable singapura

Nah, dulunya Fort Canning digunakan sebagai lokasi istana kerajaan, markas militer, dan pusat administrasi kolonial.

Sekarang jadi taman terbuka dengan pepohonan hijau.

Kamu bisa mampir ke Sang Nila Utama Garden, taman yang didedikasikan kepada Pangeran Palembang yang membangun kerajaan di Singapura pada tahun 1299.

Sambil menikmati rindangnya pepohonan dan view kota Singapura, jalan terus ke Fort Canning Tree Tunnel. 

Cakep banget buat foto-foto, tapi siap-siap aja ya ngantri.

itinerary liburan singapore

Turun dari Fort Canning bisa mampir juga ke National Museum of Singapore jika tertarik dengan sejarah negara ini.

Setelah itu kamu tinggal jalan aja deh di Orchard Road – mulai dari Plaza Singapura, Somerset, Takashimaya, sampai ION Orchard.

Sekalian kalau pengen shopping bisa banget! Udah tau kan ya nanti di airport bisa apply GST Refund. Pastikan kamu simpan receipt-nya ya!

Day 4 – Katong dan Joo Chiat 

Kalau masih punya waktu, sempatkan diri main ke area Joo Chiat deh!

Jalan-jalan di area sini asik – ada banyak restoran dan cafe-cafe kayak Chin Mee Chin Factory, 328 Katong Laksa, Birds of Paradise.

Banyak toko vintage juga di area ini, jadi kalau pengen belanja souvenir oke juga.

Beberapa spot menarik di sini Rumah Bebe, Peranakan Houses di Koon Seng Road dan spotting lukisan mural di sekeliling area ini.

jalan jalan ke singapore

Kalau masih punya waktu bisa sepedaan di East Coast Park dan makan di East Coast Lagoon Food Village. 

Tapi kalau udah engga punya waktu lagi bisa balik ke airport dan jalan-jalan ke Jewel Changi kalau kamu belum mampir pas baru nyampe Singapura.

Nah, itu dia itinerary liburan 4 hari 3 malam buat kamu yang pengen jalan-jalan di Singapura!

Bisa kamu sesuaikan lagi ya sesuai jumlah hari yang kamu punya, kalau mau diganti-ganti juga bisa. Have fun in Singapore!

contoh itinerary jalan jalan singapura

Baca juga artikel lain: 

One Reply to “Itinerary Jalan-Jalan ke Singapura 4 Hari 3 Malam”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *