Dari Bandara Changi ke pusat kota enaknya naik apa ya? Gimana caranya ke spot-spot wisata seperti Bugis, Orchard, Marina Bay, dari bandara?

Tenang aja, dijamin ga bakalan tersesat kok, soalnya petunjuknya ada dimana-mana.

Ga heran Bandara Changi berturut-turut dinobatkan sebagai bandara terbaik di dunia!

Saat ini Bandara Internasional Changi memiliki 4 terminal (terminal ke 5 lagi dibangun, lho!) dan connectivity antar terminal juga sangat baik.

Terminal 1 – 2 – 3 dihubungkan dengan skytrain, sedangkan terminal 4 dihubungkan dengan bus.

Tergantung kamu mendaratnya di terminal mana, ada berbagai mode transportasi yang bisa kamu pilih untuk menuju pusat kota Singapura.

bus ke terminal 4 changi

Dari Bandara Changi menuju pusat kota

Beberapa opsi transportasi yang bisa kamu gunakan untuk menuju pusat kota Singapura dari Bandara Changi:

MRT

Cara yang paling simple, cepat, dan juga terjangkau adalah dengan menggunakan MRT.

Stasiun MRT Changi Airport terletak di antara Terminal 2 dan 3. Jadi kalau kamu tibanya di terminal 1, bisa naik airport skytrain terlebih dahulu, kalau tibanya di Terminal 4 bisa naik bus feeder-nya dulu.

Ga perlu khawatir karena petunjuk arahnya jelas kok. Setelah keluar dari pintu kedatangan, ikuti aja petunjuk arah yang menandakan “Train to City”.

Klook.com

Untuk ke pusat kota, kamu harus turun di Stasiun MRT Tanah Merah, kemudian pindah platform (letaknya di sebelah kiri), ambil yang tujuan Tuas Link, bukan yang Pasir Ris.

Udah deh! Tinggal turun di stasiun tujuan kamu!

  • Bugis – turun di Stasiun MRT Bugis (line hijau)
  • Somerset / Orchard – ke City Hall dulu kemudian ganti line warna merah
  • Merlion – turun di Stasiun MRT Raffles Place (line hijau)
  • Marina Bay Sands – ke Bugis dulu kemudian ganti line biru untuk ke Stasiun MRT Bayfront
  • Sentosa / Universal Studio – ke Stasiun MRT Outram Park kemudian ganti line ungu, turun di Stasiun HarbourFront. Kemudian dilanjutkan dengan monorail (Sentosa Express) dari dalam mall untuk ke Sentosa.

Untuk peta MRT Singapura bisa kamu lihat di bawah ini:

rute mrt singapore
Sumber: LTA

Berikut jadwal kereta pertama dan terakhir yang berangkat dari MRT Changi Airport: 

Kereta pertama 

Senin – Sabtu: 05:31
Minggu dan hari libur: 05:59

Kereta terakhir

arah Tuas Link: 23:18
arah Pasir Ris: 24:06

Lama perjalanan: 30 – 40 menit

Bus

Kamu juga bisa menggunakan bus lokal bernama SBS Transit, ambilnya yang nomor 36 untuk turun di area seperti Dhoby Ghaut, Somerset, Orchard.

Aku sih ga nyarani bus soalnya stopnya banyak jadinya lebih lama. Kecuali kalau kamu sampainya tengah malam, ketika MRT udah ga beroperasi.

Ikuti aja papan petunjuk “Bus to City”, pemberhentian bus ada di lantai basement (kecuali untuk terminal 4 lokasinya dekat terminal parkiran 4B).

Jadwal keberangkatan bus pertama dan terakhir dari Bandara Changi: 

  • Bus pertama: 06:00
  • Bus terakhir: 23:58

Lama perjalanan: 1 jam lebih

Grab/Gojek

Buat yang ga mau ribet, terutama datangnya ramai-ramai bareng teman atau keluarga, bisa pakai aplikasi ride hailing seperti Grab atau Gojek.

Pick-up point sesuaikan saja dengan terminal kedatangan. Harganya tergantung, kalau lagi ada surcharge bisa lumayan mahal di kisaran SGD 20 – 30.

Lama perjalanan: 30 menit

Taksi

Kalau susah dapat Grab/Gojek, bisa consider naik taxi aja. Tarif taxi dari Changi ke pusat kota (area Orchard atau Marina Bay) sekitar SGD 20 – 40.

Taksi di Singapura aman kok, ikut harga meter. Memang sedikit lebih mahal dari Grab atau Gojek tapi kamu ga perlu khawatir, ga bakalan kena scam deh.

Lama perjalanan: 30 menit

Pembayaran transportasi umum di Singapura

Ada beberapa metode pembayaran yang bisa kamu gunakan untuk naik transportasi umum di Singapura:

  • Contactless payment dengan kartu yang berlogo VISA/Mastercard/Nets
  • Digital wallet seperti Apple Pay/Google Pay
  • EZLinks
  • Singapore Tourist Pass

Sekarang udah ga bisa beli tiket satuan lagi untuk MRT. Kalau untuk bus masih bisa pakai uang tunai.

Mending pakai yang mana? Kalau aku pribadi karena ga mau ribet pakai kartu kredit yang contactless aja. Kartu kita akan di-charge sekaligus (biasanya selama 1 minggu pemakaian) bukan pas tap langsung kena charge.

Kalau ga ada kartu kredit bisa beli EZLink – harganya SGD 12 (biaya kartu SGD 5 + saldo SGD 7). Masa berlaku kartu ini 5 tahun, jadi cocok buat kamu yang sering bolak balik Singapura.

Untuk Singapore Tourist Pass, kartu ini lebih cocok untuk kamu yang akan sering menggunakan transportasi umum, karena hitungannya unlimited dan bayarnya sesuai jumlah hari.

Harga Singapore Tourist Pass (udah termasuk deposit SGD 10 yang bisa dikembalikan): 

  • 1 hari = SGD 22
  • 2 hari = SGD 29
  • 3 hari = SGD 34

Kalau aku rata-ratakan biaya transportasi umum di Singapura sekitaran SGD 2 untuk sekali jalan, jadi bisa coba hitung aja sendiri. Kalau stay-nya di pusat kota biasa udah deket juga jalan kemana-mana.

Apalagi sekarang ada shared-bike, bisa download aplikasinya dan jadi alternatif lain untuk keliling kota.

lokasi beli singapore tourist pass

Gampang banget kan! Semoga perjalanan kamu menyenangkan ya!

Baca juga artikel lain: 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *