Jujur ketika menerima undangan untuk nge-trip di Macau selama lima hari, di dalam hati terbesit pertanyaan, “Bisa ngapain aja sih di Macau selama itu?”
Tempat wisata di Macau yang menarik apa? Bukannya Macau isinya kasino doank ya?
Banyak banget ya pertanyaannya…
Wajar sih, soalnya aku ga pernah riset, jadi ga ada bayangan tentang kota ini.
Pas udah terbang ke sana dan eksplor spot-spot wisatanya, langsung kaget dong! Soalnya beda banget dengan yang aku bayangkan selama ini.
Bangunan klasik ala Eropa, toko-toko antik di sepanjang gang kecil, bangunan apartemen tua..
Mulai deh jatuh cinta dengan Macau.
Nah, aku mau share dikit nih beberapa fakta menarik dari Macau:
Nama Macau sebenarnya berasal dari kesalahpahaman yang terjadi antara penduduk lokal dengan orang Portugis, ketika mereka pertama kali datang ke area yang berdekatan dengan Kuil A-Ma.
Pas mereka nanya ke penduduk lokal area ini namanya apa, penduduk lokal pun menjawab A-Ma-Gao, yang berarti Teluk A-Ma.
Padahal nama asilnya adalah Ou Mum yang berarti “pintu masuk teluk” dalam Bahasa Kanton.
Selama 400 tahun, Macau dijajah oleh Bangsa Portugis.
Baru deh, pada tahun 1999, Macau dikembalikan ke negara China dan menjadi Special Administrative Region (SAR) atau daerah khusus yang mendapat keuntungan dari kebijakan “satu negara, dua sistem”.
Macau terdiri dari tiga bagian utama, yaitu bagian Peninsula, Pulau Taipa, dan Pulau Coloane.
Kedua pulau ini sekarang dihubungkan dengan area reklamasi yang bernama Cotai yang juga menjadi tempat bermain kasino.
Macau merupakan satu-satunya kota di China yang melegalkan perjudian. Jumlah casino di Macau mencapai 40 buah dan keuntungan dari perjudian telah melewati Las Vegas.
Cara berkunjung ke Macau
- Lewat udara. Dari Jakarta ada flight langsung ke Macau dengan menggunakan Air Macau.
- Lewat laut. Kamu bisa naik kapal feri dari Hongkong ke Macau. Ada dua operator besar yaitu Turbojet dan Cotai Water Jet. Perjalanan kurang lebih 40-60 menit. Harga tiketnya HKD 165.
Beberapa rekomendasi hotel / penginapan di Macau
Rekomendasi hotel di Macau dengan harga di bawah Rp 1 juta:
- City Inn Macau (cek harga)
- Casa Real Hotel (cek harga)
- Grand Emperor Hotel (cek harga)
Rekomendasi hotel di Macau dengan harga di atas Rp 1 juta:
- Galaxy Macau (cek harga)
- Four Seasons Hotel (cek harga)
- Conrad Macao (cek harga)
Makanan Yang Harus Kamu Coba di Macau
- Nam Peng Sandwich
- Lord Stow’s Portugese Egg Tart
- Tapas de Portugal by Antonio
- A porta de Arte, minuman kopi dan teh dicampur
- Litoral Restaurant
- Koi Kei Bakery untuk cookies almond dan roti seaweed dan pork floss
- Beer Temple, dengan koleksi bir dari berbagai macam dunia.
Rekomendasi tempat wisata menarik di Macau
Mungkin cuma di Macau bisa ditemukan bangunan bergaya atau arsitektur ala Eropa yang masih berdiri di daratan China.
Hasil dari percampuran budaya yang unik antara timur dan barat menjadikan pusat sejarah di Macau sebagai situs kebudayaan dunia pada tahun 2005.
Terdapat 8 alun-alun kota dan 22 bangunan bersejarah di Macau.
Ditambah lagi dengan jaraknya yang dekat satu sama lain, tempat wisata di Macau sangat gampang untuk diakses cukup dengan berjalan kaki.
Berikut 25 tempat wisata di Macau yang wajib kamu datangi:
1. Melihat reruntuhan gereja di Ruins of St. Paul’s, Macau
Mungkin kamu sering melihat bangunan ini di instagram ataupun foto profil sosmed teman.
Salah besar kalau mengira tempat ini ada di Eropa. Saya termasuk salah satu orang yang tertipu dan mengira gereja ini terletak di Eropa.
Ternyata gereja yang disebut dengan Ruins of St. Paul’s ini terletak di jantung dari kota tua Macau.
Cerita tentang bagaimana gereja ini dahulunya terbakar dan hanya menyisakan bagian depan gereja ini sangatlah menarik.
Kamu bisa mengunjungi Museum of Sacred Art and Crypt yang berisi potongan altar dan benda bersejarah lainnya.
Tips dari saya, datanglah di pagi hari untuk menghindari rombongan tur jika ingin berfoto dengan gereja ini.
2. Kuil Na Tcha, tempat pemujaan dewa Na Tcha
Pas di belakang Ruins of St.Paul’s, sebuah kuil kecil dibangun untuk memuja Na Tcha, seorang pahlawan legenda muda dari cerita rakyat China.
Kuil Na Tcha terhubung dengan bagian Old Walls atau dinding tua dan telah menjadi bagian pusat sejarah di Macau.
Kuil yang terlihat sederhana ini hanya memiliki satu ruangan dengan sedikit ornamen dan dupa berbentuk spiral menghiasi langit-langit.
3. Jalan-jalan di sekitar Gereja St. Dominic, Macao
Terletak diantara Ruins of St. Pauls dan bangunan “Leal Senado“, gereja berdinding kuning ini ditemukan oleh tiga pendeta dari Spanyol.
Otomatis gereja ini juga menjadi pemberhentian destinasi wajib di Macau.
Masuklah kedalam untuk melihat bermacam koleksi artefak Katolik.
Tepat di bagian depan gereja ini ada alun-alun St. Dominic yang dikelilingi bangunan ala Eropa lainnya. Beberapanya telah menjadi pusat pertokoan.
4. Senado Square, destinasi di Macau yang berasa seperti di Eropa
Merupakan alun-alun utama Macau, selalu ramai dikunjungi para pejalan kaki yang ingin menikmati megahnya bangunan disekelilingnya.
Ciri khas Senado Square adalah lantai batu dengan pola bergelombang.
Beberapa bangunan lain dekat alun-alun ini ada: Holy House of Mercy, General Post office, dan “Leal Senado“.
5. Melihat tradisi dan kebudayaan Chinese di Kuil A-Ma
Kuil ini sudah ada bahkan sebelum Macau menjadi kota seperti sekarang. Kuil A-Ma adalah kuil tertua dan dikenal sebagai tempat untuk memuja Mazu, dewa suci laut.
Di dalam kuil ini ada beberapa tempat berdoa dan juga pavilyun di tingkat berbeda.
Terlihat batu besar dengan tulisan Mandarin disekitar kuil.
Cobalah peruntungan kamu dengan menggosokkan telapak tangan ke kedua pegangan di mangkok perunggu yang berisi koin dan air.
Jika airnya bergetar berarti kamu beruntung.
6. Berkunjung ke destinasi wisata Macau, Mandarin House
Tempat wisata di Macau seterusnya adalah Mandarin House yang merupakan contoh rumah tradisional China yang merupakan tempat tinggal seorang ahli yang bernama Zheng Guanying.
Rumah berlantai dua ini sangat berkesan bagi saya karena struktur, dan juga ukiran detil di pintu dan jendelanya sangatlah indah.
Di Mandarin House terdapat halaman dan taman-taman kecil, dilengkapi juga dengan perabotan yang terbuat dari kayu.
7. Jalan-jalan di St. Augustine’s Square
Kebanyakan bangunan bergaya Portugis didominsi oleh warna kuning dan hijau mengelilingi alun-alun kecil.
Beberapa monumen penting juga terletak sangat berdekatan.
Alun-alun ini menampung objek wisata bersejarah seperti Gereja St. Augustine’s, Dom Pedro V Theatre, St. Joseph’s Seminary and Church, dan perpusatakaan Sir Robert Ho Tung.
8. Melihat kota Macau dari atas Guia Fortress
Dengan menggunakan cable car yang cukup bikin berdebar-debar, kamu bisa naik ke atas bukit yang merupakan titik tertinggi di kota Macau.
Tiketnya murmer! Satu orang cuma 2 MOP saja.
Sampai atas kamu bisa jalan ke Guia Fortress.
Sebuah mercusuar putih bertengger di bukit ini menawarkan pemandangan panorama seluruh kota.
Sebuah chapel di samping mercusuar dengan dinding yang dilukis mural warna warni menjadikan tempat ini unik dan juga indah.
9. Toko Obat Chong Sai Pharmacy
Toko obat yang dibangun pada tahun 2016 yang dikenal juga sebagai toko obat milik Dr. Sun Yat Sen terletak di Rua das Estalagens nomor 80.
Toko obat ini diubah menjadi sebuah museum kecil yang menampilkan berbagai barang bersejarah seperti bebatuan dari keramik.
Selain sebagai tempat untuk mengenal kehidupan Dr. Sun Yat Sen selama di Macau, pengunjung bisa melihat foto Macau beberapa tahun silam yang merupakan pelabuhan terkenal di masa itu.
10. Menelusuri jalanan kecil di Macau
Sebagai tambahan, jalanan dan gang kecil di Macau juga asik untuk dikunjungi, sama seperti ketika wisata ke Melbourne yang juga banyak jalanan kecil dan artistik.
Kamu bisa melihat berbagai bentuk bangunan, bergaya Chinese maupun Eropa. Apartemen tua, rumah vintage, banyak banget yang menarik.
Favorit saya adalah Rua da Felicidade dan Rua dos Ervanarious.
Rua sendiri memiliki arti jalan. Banyak pedagang yang menawarkan makanan ataupun barang lainnya.
Selain destinasi wisata bersejarah, hal lain yang bisa dilakukan di Macau adalah wisata hiburannya.
Beberapa tempat wisata di Macau yang lebih ke atraksi, pertunjukkan, atau aktifitas lain diantaranya adalah:
11. Naik ke atas Macau Tower
Bisa jadi tempat paling cocok untuk main truth or dare? Beranikah kamu?
Destinasi atau tempat wisata paling terkenal di Macau yaitu Macau Tower adalah tempat untuk mencoba bungee jumping paling tinggi di dunia.
Tidak sanggup melakukan tantangan ini?
Cobain melihat kota Macau dari ketinggian 58 lantai dengan lantai kaca tepatnya di Observatory Deck. Lihat ke bawah, jangan tutup mata ya.
Masih enggak berani? Mudah-mudahan 360 Café bisa nenangin kamu.
Tentunya sambil menyantap all you can eat, dari roti panggang, steak, dan kelezatan masakan lainnya.
Restoran ini berputar dengan pelan jadi kamu bisa duduk dengan santai melihat panorama 360 derajat kota Macau hampir sama dengan salah satu objek wisata di Kuala Lumpur yaitu KL Tower.
(Harga tiket masuk MOP 145, buffet MOP 278, dan Skywalk MOP 788). Beli tiket secara online melalui Klook!
12. Naik bianglala di Studio City
Hal menarik yang bisa kamu lakukan di Macau adalah menaiki bianglala di Studio City. Siapa bilang bianglala cuma berbentuk bundar?
Bianglala di Studio City memiliki bentuk yang unik yaitu persis seperti angka 8.
Bianglala ini akan membawa kamu sampai ketinggian 130 meter dimana kamu bisa melihat pemandangan semua bangunan di Cotai Strip. (Harga tiket: MOP 100).
13. Melihat sunset sambil minum cocktail di Hotel Mandarin Oriental
Langsung saja ke Vida Rica Bar yang terletak di Hotel Mandarin Oriental. Minuman cocktail disajikan dengan cara yang unik dan elegan, contohnya Legend of Kremlin Vodka.
Nikmati pemandangan sunset yang luar biasa dengan latar belakang Nam Van Lake dan Macau Tower.
14. Macau Eiffel Tower, Berasa seperti di Paris!
Di Macau juga ada Menara Eiffel loh! Kembaran sama yang di Paris.
Menara ini dibangun di pusat casino yang terkenal di Cotai.
Kamu bisa naik ke lantai 37 untuk melihat sebuah bangunan yang merupakan resort bernama Parisian dan juga bangunan tinggi lainnya.
(Harga tiket: MOP 100). Klik di sini untuk beli tiket secara online di Klook!
15. Mengayuh perahu angsa di Nam Van Lake
Walaupun rada old-fashion, mengayuh perahu angsa di Nam Van Lake cukup seru apalagi kalau bersama keluarga atau teman.
Menikmati cuaca yang cerah sambil melihat Macau Tower, salah satu wisata murah di Macau yang bisa kamu lakukan. (Harga tiket: MOP 20).
16. Mengasah kreatifitas di One Creative Arts Department
Pengen nyoba sesuatu yang beda? Datanglah ke One Creative Arts Department dimana kamu bisa mengikuti kelas sambil belajar hal baru.
Beberapa aktifitas yang bisa dilakukan seperti membuat batangan sabung aroma, mengeringkan bunga, membuat kue, dan lainnya.
17. Mencicipi bir di Beer Temple
Di sebelahnya One Creative Arts Department ada sebuah restoran yang bernama Beer Temple.
Di sini banyak koleksi bir dari seluruh dunia.
Bingung mau coba yang mana? Pelayan disana akan menjelaskan rasa bir, apakah manis, sepet, tajam, atau ringan.
Selain itu makanan yang disediakan juga enak!
18. Nonton film di Cinematheque Passion
Bioskop ini sedikit berbeda, bukan untuk nonton film Hollywood terbaru. Di Cinemathque Passion, film yang dimainkan adalah film indie ataupun yang dibuat oleh seniman lokal dengan kualitas yang tidak kalah dengan film internasional.
Di sini kamu bisa melihat kisah dunia perfilman di Macau. Kursinya berwarna-warni cocok kali ya untuk instagram. (Harga tiket: MOP 60).
19. Monkey King Show, Sands Cotai
Journey to the west adalah sebuah kisah yang sangat terkenal dan berasal dari cerita rakyat Cina.
Ada seorang Bhiksu yang melakukan perjalanan ke arah barat ditemani tiga orang muridnya untuk membawa kitab suci kembali ke Cina.
Berdasarkan cerita itulah pertunjukkan ini dibuat terutama tentang salah satu muridnya yaitu Monkey King.
Nah, pertunjukkan ini menampilkan gerakan akrobat, tarian, dan juga efek 3D yang keren. (Harga tiket: MOP 380 – 1280, tergantung tempat duduk).
20. House of Dancing Water, City of Dreams
Kalau berwisata ke Macau harus banget nonton pertunjukkan ini.
Bahkan dari awal sudah sangat menegangkan.
Jalur ceritanya tentang seorang pria yang bertarung melawan ratu jahat untuk menyelamatkan pasangannya.
Ceritanya menegangkan, romantis, humoris juga, lengkap deh! Panggungnya berubah cepat, lantainya yang basah bisa tiba-tiba kering.
Dari sisi efek, properti, dan penari menunjukkan profesionalitas dan penampilan yang sangat sempurna, salah satu destinasi wajib di Macau! (Harga tiket: MOP 580 – 1480 tergantung tempat duduk).
21. Golden Tree of Prosperity, Wynn Macau
Percaya tidak kalau pohon ini sepenuhnya dilapisi dengan emas 24 karat?
Ya, atraksi yang satu ini menggabungkan teknologi dan barang mewah. Kubah di atas akan terbuka dan perlahan sebuah lampu gantung turun.
Tidak lama kemudia sebuah pohon emas muncul dari kubah bawah dan menampilkan warna yang berbeda sesuai dengan musimnya.
Pertunjukkan ini gratis untuk ditonton.
22. Dancing Fountain, Wynn Macau
Seru juga nonton air mancur dengan lagu dan lampu kelap kelip.
Kalau lewat hotel Wynn Macau di malam hari bisa berhenti sejenak sambil melihat pertunjukkan air mancur gratis.
23. Giant Aquarium, MGM Macau
Sepertinya semua hotel dan resort di Macau benar-benar mencoba untuk menghibur para pengunjung dengan membangun atraksi yang unik.
Sebuah aquarium raksasa dengan lampu neon biru berdiri megah di tengah area lobby MGM Macau.
24. Masuk ke Wynn Palace dengan kereta gantung
Masuk ke mall dengan cara naik kereta gantung?
Bisa kok, tinggal datang ke area untuk naik kereta gantungnya saja.
Gratis dan gampang. Lumayan, bisa lihat pemandangan sambil foto-foto.
25. Naik gondola di Venetian
Tidak perlu jauh-jauh ke Venice, datang aja ke Venetian Macau untuk merasakan pengalaman naik gondola.
Apalagi kalau abang yang ngedayung cakep dan pinter nyanyi. (Harga naik gondola: MOP 128 (sharing), MOP 512 (private).
Booking sekarang lebih murah melalui Klook!
Rekomendasi Itinerary Liburan di Macau
Cara yang paling oke untuk berwisata murah di Macau adalah dengan berjalan kaki.
Objek wisatanya tidak jauh. Kalau mau liburan ke Macau, rekomendasi saya paling tidak membutuhkan waktu tiga hari untuk benar-benar menjelajahi tempat wisata, pusat perbelanjaan, ataupun kasino.
Itinerary keliling Macau satu hari
Kamu bisa mulai dari bagian selatan peninsula dengan cara naik bus ke Kuil A-Ma.
Kemudian lanjutkan dengan jalan kaki ke Moorish Barracks – Mandarin House – Lilau Square – St. Lawrence’s Church – St. Augustine’s Square.
Bisa istirahat di sekitar Danau Nam Van dan mengambil foto Macau Tower.
Setelah cukup beristirahat, lanjutkan lagi berjalan ke Senado Square – St. Dominic’s Church – Ruins of Paul’s – Na Tcha Temple.
Malam harinya, bisa jalan-jalan ke Grand Lisboa, melihat “Tree of Prosperity” dan pertunjukkan air mancur di Wynn, terakhir ke MGM untuk melihat akuarium
Itinerary keliling Macau dua hari
Hari pertama bisa mengunjungi Ruins of St’ Pauls – Na Tcha Temple – Bagian dari Old City Walls.
Terus jalan ke Flora Garden untuk naik cable car sampai dengan Guia Fortress.
Kemudian jalan turun sampai Senado Square dan jelajahi area sekitar seperti General Post Office, “Leal Senado“, dan St. Dominic’s Church.
Kamu bisa eksplor jalan Rua dos Ervanarious.
Kalau masih punya waktu bisa pergi ke St. Augustine’s Square dan kunjungi bangunan sekitar sampai ke A-Ma Temple, terakhir naik bus pulang.
Di hari kedua, naiklah bus ke Pulau Taipa dan berkunjung ke Taipa Houses Museum. Kamu bisa jalan-jalan di sekitar Pulau Taipa.
Banyak jalanan dan restoran cocok untuk makan siang. Setelah makan siang bisa jalan ke Venetian, Parisian dan City of Dreams dan kembali ke Peninsula.
Itinerary keliling Macau tiga hari
Sama dengan itinerary diatas, hanya saja di hari pertama dan kedua saya akan menghabiskan waktu lebih lama di area destinasi wisata sejarah Macau tanpa terburu-buru.
Di hari ketiga bisa ke Coloane atau melakukan aktifitas dan tempat wisata menarik lainnya di sekitar Macau.
Lengkap banget kan 25 tempat wisata di Macau baik destinasi wisata sejarah maupun atraksi seru yang bisa kunjungi.
Ada tambahan? Silahkan komen kolom komentar ya!
Blogger dan juga creator yang senang berbagi tips seputar traveling, blogging/digital marketing, dan pengalamannya tinggal di luar negeri. Style traveling lebih ke slow-traveling, hobi naik gunung juga. Yuk, kenalan lebih lanjut! Ikuti juga perjalanannya di media sosial dengan klik icon yang ada di bawah ini. Semoga menginspirasi!
Wah, semoga ketika wabah corona usai nanti, ada kesempatan buat menyambangi tempat-tempat di tulisan ini.
Iya nih, mudah-mudahan cepat berakhir hehe.
Wah salah satu negara yang masuk bucket list, nih.
Semoga covid-19 segera berlalu. Jadi, bisa ke tempat-tempat keren seperti yang ditulis di sini.
Mau tanya dong kita sekeluarga ada rencana liburan ke macau dan hongkong bulan desember 2023 nanti, yg saya mau tanyakan dibulan desember musim hujan tidak yah di macau dan hongkong? Apa kayak negara kita bulan desember musim hujan. Terima kasih
Bulan desember biasanya kering kok jarang hujan. Suhunya bakalan lumayan sejuk di 18 – 20 derajat
Halo, kalau transportasi di makau gimana ya kak?
Thanks kak, membanti sekali utk sy yg baru pertama kali ke Macau dan hny ada 1.5hari utk explore..
Recommended schedule ????
Hallo, bisa scroll ke bagian paling bawah yaa ada recommended itinerary 🙂