Ayam adalah salah satu bahan makanan yang paling disukai banyak orang. Hal ini karena rasanya yang enak dan cara mengolah yang mudah.
Daging ayam bisa diolah menjadi berbagai variasi resep masakan yang enak.
Anda juga bisa mengolah sendiri daging ayam dengan beberapa rekomendasi masakan olahan ayam berikut ini.
Rekomendasi Masakan Olahan Ayam
Ada banyak sekali masakan olahan ayam yang bisa dibuat sendiri di rumah dengan mudah dan anti gagal. Inilah resep tersebut:
Ayam Bakar Madu
Ini merupakan salah satu masakan olahan ayam yang paling banyak digemari.
Untuk membuat ayam bakar madu, inilah bahan dan cara membuatnya.
Bahan utama:
1 ekor ayam di potong-potong
Bumbu halus:
- 5 bawang merah
- 1 bawang putih
- 1 ruas jahe
- Ketumbar bubuk secukupnya
Bahan saos madu:
- 3 sdm madu
- Kecap manis
- Saos tiram
- Saos tomat
- Margarine
Cara membuat:
- Pertama tumis bumbu halus sampai harum dan matang, setelah itu masukkan ayam sampai ayam berubah warna lalu masukkan air secukupnya. Kemudian biarkan air sampai mendidih.
- Langkah selanjutnya adalah membuat saos madunya. Setelah air mendidih masukkan bahan saos lalu masak sampai ayam empuk dan bumbu meresap dengan ditandai air yang mengental.
- Jika sudah panggang ayam sambil diolesi dengan saus madu tadi, angkat jika sudah kecoklatan. Sajikan.
Bistik Bola Ayam
Salah satu olahan ayam yang mudah sekali dibuat sendiri adalah bistik bola ayam.
Ini adalah salah satu kreasi masakan yang cukup unik dan cita rasa yang nikmat.
Simak resep dan langkah-langkah membuatnya berikut ini.
Bahan:
- 300gr dada ayam (fillet)
- 3 bawang putih
- 1 telur
- 50gr tepung sagu
- garam, lada, kaldu jamur
Bahan saus:
- 1 buah wortel potong menjadi bentuk dadu kecil
- 1/2 jagung, dipipil
- 1 kentang, potong dadu
- 1/2 buah bawang bombay, potong dadu
- 1 batang daun bawang
- 3 bawang putih, dihaluskan
- 1 sdm maizena uang sudah larut
- 4 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm kecap manis
- 100 ml air kaldu ayam
- 100 ml air
- garam dan gula pasir.
Cara membuat:
- Haluskan daging ayam dan bawang putih, jika sudah halus masukkan telur, garam, lada, kaldu jamur, dan tepung sagu. Giling kembali sampai halus dan merata.
- Kemudian panaskan minyak goreng, sambil menunggu panas bentuk adonan ayam tadi menjadi bentuk bola dengan sendok, lalu goreng sampai matang, tiriskan.
- Untuk sausnya, panaskan sedikit minyak lalu tumis bawang putih dan bombay sampai harum, masukkan wortel, kentang, dan jagung lalu aduk sampai rata.
- Tambahkan air dan air kaldu dan didihkan. Masukkan saus sambal dan tomat, kecap manis, lalu beri sedikit gula dan garam, tambahkan maizena dan masak sampai matang.
- Saat saus sudah matang, masukkan bola-bola ayam dan taburi dengan daun bawang. Sajikan.
Ayam Goreng Kalasan
Masakan ini dibuat dengan bumbu khas dari daerah Kalasan, Sleman Yogyakarta.
Banyak yang menyukai hidangan ini karena rasanya yang lezat dan kaya bumbu.
Inilah resep membuat ayam goreng kalasan:
Bahan:
- 500gr daging ayam
- 1 buah jeruk nipis
- 500ml air kelapa
- Serai, lengkuas, daun salam
Bahan yang dihaluskan:
- 6 bawang merah
- 3 bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1cm kunyit
- Ketumbar dan garam secukupnya
- Gula merah
Cara membuat:
- Jika semua bahan dan bumbu yang halus sudah siap, lumuri daging dengan perasan jeruk nipis dan diamkan selama 15 menit, jika sudah bilas dan tiriskan.
- Campur bumbu halus dan air kelapa dan tambahkan serai, lengkuas, dan daun salam ke atas wajan lalu tumis.
- Jika bumbu sudah agak matang masukkan ayam dan ungkep sampai air menyusut.
- Bila bumbu sudah meresap, goreng ayam di api sedang sampai berwarna coklat.
- Ayam goreng kalasan siap disantap.
Itulah berbagai rekomendasi masakan olahan ayam yang mudah dibuat.
Dengan berbagai rekomendasi masakan ini, dijamin variasi menu ayam Anda akan menjadi lebih kaya.
Jadi, jangan lupa untuk mengikuti berbagai resep ini ya!
Nonanomad bekerjasama dengan partner lain melalui program afiliasi. Yang berarti jika kamu booking melalui link di artikel ini, Nonanomad akan mendapat komisi tanpa kamu harus membayar lebih. Nah, dengan cara ini kami dapat terus menulis artikel tentang traveling. Jika artikel ini bermanfaat tolong di share ya di sosmed kamu. Menggunakan foto atau gambar dari situs ini diperbolehkan, asalkan sertakan juga ya link back ke situs Nonanomad. Terima kasih.